DITJEN BIMAS KRISTEN BUKA KESEMPATAN PELATIHAN PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI KABID/PEMBIMAS, KEPALA SEKOLAH, PENGAWAS PAK, GURU PAK, DAN PENYULUH AGAMA SE-INDONESIA

DITJEN BIMAS KRISTEN BUKA KESEMPATAN PELATIHAN PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI KABID/PEMBIMAS, KEPALA SEKOLAH, PENGAWAS PAK, GURU PAK, DAN PENYULUH AGAMA SE-INDONESIA

Jakarta (DBK) - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen (Ditjen Bimas Kristen) menyelenggarakan Soft Launching Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah bagi para Kepala Bidang/Pembimbing Masyarakat Kristen Kanwil (Kabid/Pembimas) Kanwil Kementerian Agama se-Indonesia, Kepala Sekolah, Pengawas Pendidikan Agama Kristen, Guru Agama Kristen, dan Penyuluh Agama Kristen. Pelatihan ini secara resmi dibuka oleh Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen, Jeane Marie Tulung, dan dihadiri oleh sekitar 500 peserta secara daring pada Rabu, 13 Desember 2023.

Dalam sambutan yang dibacakan oleh Direktur Urusan Agama, Amsal Yowei, Dirjen Bimas Kristen menjelaskan bahwa Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah bertujuan untuk membantu para Kabid/Pembimas, Kepala Sekolah, Pengawas Pendidikan Agama Kristen, Guru Agama Kristen, dan Penyuluh Agama Kristen dalam meningkatkan sumber daya mereka sebagai pelayan masyarakat yang profesional. Yowei menekankan pentingnya peningkatan kompetensi SDM secara berkelanjutan. "Disamping kualifikasi, kompetensi SDM harus ditingkatkan secara berkelanjutan," kata Yowei.

Lebih lanjut, Yowei menyampaikan bahwa keputusan untuk menggelar pelatihan ini didasarkan pada data dan masukan dari berbagai pihak, yang menginginkan agar pelatihan penulisan karya ilmiah dilaksanakan sesegera mungkin. Hal ini bertujuan untuk memperkuat jajaran Ditjen Bimas Kristen dan memberikan kesempatan yang lebih terbuka bagi para peserta untuk mengasah kemampuan menulis karya ilmiah melalui pelatihan.

"Kemudian hasil penulisan dalam bentuk manuskrip atau artikel dapat diterbitkan pada jurnal bereputasi yang ada pada Perguruan Tinggi Keagamaan Kristen Negeri (PTKKN) yang menjadi binaan Ditjen Bimas Kristen," jelas Yowei.

Yowei juga mengungkapkan bahwa karya ilmiah yang diterbitkan pada jurnal bereputasi di PTKKN dapat digunakan sebagai salah satu syarat untuk kenaikan pangkat pada jenjang karier selanjutnya. "Tentu saja, karya ilmiah Bapak dan Ibu juga akan melengkapi artikel yang terbit di jurnal bereputasi pada PTKKN, selain artikel dosen PTKKN dan mitra Ditjen Bimas Kristen di luar negeri," tambahnya.

Dalam rangka mendukung peserta, Ditjen Bimas Kristen telah menunjuk relawan jurnal yang akan memfasilitasi dalam proses penerbitan artikel pada jurnal bereputasi di PTKKN.

"Teknis pelaksanaan pelatihan ini akan dimulai pada tahun 2024. Kami mengajak semua pihak untuk segera mendaftarkan diri dan menyampaikan berita baik ini kepada rekan-rekan mereka agar mereka juga mendapatkan kesempatan yang sama," pungkas Yowei.

Turut hadir dalam acara Soft Launching ini, Sekretaris Ditjen Bimas Kristen, Johni Tilaar, Direktur Pendidikan Kristen, Sudirman Simanihuruk, Ketua Implementing Unit program Ditjen Bimas Kristen, Achmad Syahid, para Relawan Jurnal, dan Pimpinan Redaksi Jurnal. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi para pelayan Agama Kristen di seluruh Indonesia.

Sumber : Ditjen Bimas Kristen Buka Kesempatan Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah Bagi Kabid/Pembimas, Kepala Sekolah, Pengawas PAK, Guru PAK dan Penyuluh Agama se-Indonesia. | Ditjen Bimas Kristen Kemenag RI

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow