DIRJEN BIMAS KRISTEN JEANE MARIE TULUNG IKUTI FGD TERKAIT RENCANA PROGRAM DAN ANGGARAN 2025 DENGAN KOMISI VIII DPR RI

DIRJEN BIMAS KRISTEN JEANE MARIE TULUNG IKUTI FGD TERKAIT RENCANA PROGRAM DAN ANGGARAN 2025 DENGAN KOMISI VIII DPR RI

Jakarta (DBK) --- Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Kristen, Jeane Marie Tulung, turut menghadiri Focus Group Discussion (FGD) mengenai Rencana Program dan Anggaran Tahun 2025 bersama Komisi VIII DPR RI. Diskusi ini berlangsung di Pullman Hotel, Jakarta, dihadiri oleh sejumlah anggota Komisi VIII, menteri-menteri terkait, serta pejabat eselon I dari berbagai kementerian.

Tak hanya itu, beberapa lembaga pemerintah lain seperti Kementerian Agama, Kementerian Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPA), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) juga turut ambil bagian dalam acara ini.

Dalam acara ini, Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag), Muhammad Ali Ramdhani, mewakili Menteri Agama dan Wakil Menteri Agama yang berhalangan hadir karena tugas negara. Ali, dalam sambutannya, menyampaikan pesan penting dari Menteri Agama tentang pentingnya niat baik dalam hubungan antar manusia, termasuk dalam menerima kritik.

"Pesan beliau sangat sederhana, yakni dalam setiap interaksi dengan sesama manusia, niat baik harus menjadi pondasi. Kritik, meskipun tidak sesuai dengan harapan kita, seharusnya dilihat sebagai vitamin yang memberi kita energi untuk terus maju," ujar Ali.

Ia juga menyinggung peningkatan kinerja Kemenag dalam beberapa tahun terakhir, berkat sinergi dengan DPR RI. Ali menyebut bahwa kepuasan masyarakat terhadap pelayanan ibadah haji dan kerukunan umat beragama terus membaik, serta digitalisasi pelayanan publik di Kemenag menunjukkan hasil yang positif.

Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi, turut mengapresiasi kolaborasi yang baik antara anggota Komisi VIII dan mitra kementerian dalam penyusunan program dan anggaran. Kahfi berharap kerja sama ini dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Acara ini ditutup dengan penyerahan cinderamata dari beberapa kementerian dan lembaga kepada pimpinan Komisi VIII DPR RI sebagai bentuk penghargaan atas kerja sama yang solid.

 Sumber Berita : Dirjen Bimas Kristen Hadiri FGD Bahas Program dan Anggaran 2025 Bersama Komisi VIII DPR RI | Ditjen Bimas Kristen Kemenag RI

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow